WhatsApp Anda Kena Hack, Ini Cara Melaporkan Dan Tips Agar Cepat Mendapat Respon

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2025 - 12:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatim.co Modus kejahatan terbaru di WhatsApp yang kini kerap terjadi adalah pembajakan akun lewat metode social engineering, dimana cara peretas bakal log in WhatApp menggunakan nomer pengguna.

Hack atau pembajakan akun WhatsApp dilakukan adalah dengan mencuri informasi maupun data pribadi yang bersifat rahasia. Jika akun WhatsApp Anda kena hack atau dibajak, jangan terlalu panik untuk menyikapinya, sebab ada beberapa langkah untuk mengamankan akun Anda.

Langkah pertama untuk mengembalikan akun WhatsApp yang kena hack adalah install ulang aplikasi. Setelah itu log in kembali dengan menggunakan nomor WhatsApp yang digunakan atau yang terkena retas.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemudian masukan kode OTP yang dikirim lewat SMS. Bila sukses masuk, maka akun WhatsApp Anda dinyatakan sudah pulih. Jika akun gagal, segera laporkan ke pihak WhatsApp dan minta deaktivasi akun.

Anda bisa menghubungi pusat bantuan dengan mengirimkan email ke support@whatsapp.com. Namun ada langkah-langkah yang harus diperhatikan saat mengirim aduan ke pihak WhatsApp. Ini penting agar laporan segera direspons dan dilakukan deaktivasi.

Berikut cara melaporkan akun WhatsApp yang dibajak:

  1. Buka email pribadi, lalu tulis email tentang kondisi akun WhatsApp milikmu yang terkena hack.
  2. Gunakan subjek “Akun WhatsApp pribadi di-hack” dalam bahasa Indonesia atau “My WhatsApp account got hacked” dalam bahasa Inggris.
  3. Jelaskan situasi dan kronologi yang terjadi. Jangan lupa sertakan bukti bahwa akunmu benar-benar terkena hack.
  4. Lengkapi laporan dengan nomor telepon yang digunakan untuk akun WhatsApp yang diretas. Tips, awali nomor telepon dengan kode internasional, contohnya Indonesia menggunakan (+62).
  5. Setelah itu, kirim ke alamat email: support@whatsapp.com

Jika sudah mengirimkan laporan, WhatsApp akan memberikan jawaban apakah akunmu akan di-deactivate atau dinonaktifkan sementara.

WhatsApp juga menganjurkan untuk melakukan login ulang pada ponselmu supaya akun dapat digunakan kembali.

Selain menuliskan email ke support@whatsapp.com, kamu juga bisa menghubungi pusat bantuan WA melalui situs https://www.whatsapp.com/contact/?subject=messenger.

Cara Melindungi Akun WhatsApp dari Hacker

1. Aktifkan verifikasi dua langkah

Fitur Two Step Verification atau verifikasi dua langkah merupakan semacam sistem pengaman tambahan. Saat login akun WhatsApp di ponsel pertama kali, anda akan diminta untuk memasukkan PIN 6 digit. Dengan mengaktifkan verifikasi dua langkah, Hacker tidak akan bisa masuk ke akun WhatsApp tanpa mengetahui PIN yang Anda buat.

2. End-to-end encryption

Pastikan obrolan dienkripsi secara menyeluruh untuk memastikan hanya Anda dan kontak Anda yang dapat membaca pesan, bahkan pihak WhatsApp.

3. Jangan klik link mencurigakan

Pastikan selalu memeriksa setiap chat yang mencurigakan. Jangan pernah mengklik tautan atau mengunduh lampiran dari sumber yang tidak dikenal. Sebab pesan ini dikirim oleh Hacker untuk mengecoh Anda agar memberikan informasi pribadi atau mengklik tautan yang berbahaya.

4. Periksa perangkat yang terhubung

Anda dapat memeriksa perangkat yang terhubung dengan membuka menu “WhatsApp Web”. Jika ada perangkat yang tidak dikenali terhubung ke akun WhatsApp Anda, segera log out dari perangkat tersebut.

5. Gunakan fitur penguncian aplikasi berbasis biometrik

Kunci WhatsApp Anda dengan sidik jari atau pemindai wajah. Dengan mengaktifkan fitur ini, hanya Anda yang bisa membuka aplikasi WhatsApp dan mengakses percakapan pribadi. (red)

Penulis : Rizkie

Editor : Andri Aan

Berita Terkait

Tujuh Remaja Diduga Gangster Kecelakaan di Driyorejo
Besok di UMG, Final Festival Faqih Usman ke-9: Membentuk Generasi Cendekia, Berakhlak, dan Berdaya Saing Global
Tanwir IMM XXXIII Resmi Dibuka di UMM Malang
Pupuk Indonesia Turunkan Harga 20 Persen
Mikroplastik Ditemukan di Urin dan Air Ketuban Ibu Hamil Di Gresik
Perkuat Literasi dan Numerasi, SD Almadany Gelar In House Training Kompetensi PTK
Di Hall Sang Pencerah UMG, Dr Agung Bedah Buku Karyanya: Perilaku Konsumen di Era Digital 
Di Tengah Rintik Hujan, Pelantikan IPM Kids SD Muhammadiyah 1 Driyorejo Berlangsung Syahdu 

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 20:10 WIB

Tujuh Remaja Diduga Gangster Kecelakaan di Driyorejo

Sabtu, 1 November 2025 - 02:00 WIB

Besok di UMG, Final Festival Faqih Usman ke-9: Membentuk Generasi Cendekia, Berakhlak, dan Berdaya Saing Global

Jumat, 31 Oktober 2025 - 07:50 WIB

Tanwir IMM XXXIII Resmi Dibuka di UMM Malang

Kamis, 30 Oktober 2025 - 13:40 WIB

Pupuk Indonesia Turunkan Harga 20 Persen

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:36 WIB

Mikroplastik Ditemukan di Urin dan Air Ketuban Ibu Hamil Di Gresik

Berita Terbaru

Gresik

Tujuh Remaja Diduga Gangster Kecelakaan di Driyorejo

Sabtu, 1 Nov 2025 - 20:10 WIB

Gresik

Tanwir IMM XXXIII Resmi Dibuka di UMM Malang

Jumat, 31 Okt 2025 - 07:50 WIB

Gresik

Pupuk Indonesia Turunkan Harga 20 Persen

Kamis, 30 Okt 2025 - 13:40 WIB