Warga Randuagung Gresik Geger: Pria Ditemukan Meninggal di Rumahnya dengan Bau Menyengat

- Jurnalis

Jumat, 21 Februari 2025 - 16:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, digegerkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki di dalam rumahnya, Jumat (21/2/2025). Kondisi mayat yang sudah menimbulkan bau menyengat diduga korban telah meninggal lebih dari dua hari.

Korban diketahui bernama Abdul Havid (47), warga Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo Gang 36, Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas.

Informasi yang dihimpun, korban pertama kali ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya sekitar pukul 10.00 WIB. Saat ditemukan, korban berada di rumahnya sendirian.
Menurut keterangan warga, seminggu sebelumnya korban sempat mengeluh sakit kepala dan diduga memiliki riwayat penyakit darah tinggi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Warga yang datang ke rumah korban kemudian menghubungi petugas medis. Tidak lama berselang, petugas medis tiba di lokasi dan mengevakuasi korban menggunakan ambulans menuju RSUD Ibnusina.

Kapolsek Kebomas, Kompol Abdul Rokib, saat dikonfirmasi terkait kejadian ini mengatakan sedang izin. “Maaf, saya izin,” ujarnya singkat.

Sementara itu, salah satu keluarga korban yang enggan disebutkan namanya mengatakan terakhir bertemu dengan korban pada minggu sebelumnya.

“Saya saudara jauh korban, terakhir ketemu minggu kemarin. Kondisinya baik-baik saja waktu itu, rumah saya jauh di perbatasan Gresik-Surabaya,” ujarnya.

Ia menambahkan baru mengetahui kejadian ini sepulang kerja. “Saya baru tahu kalau korban meninggal, saya baru pulang kerja. Korban nanti akan langsung dimakamkan sore ini. Mohon maaf tidak bisa berbicara banyak, kami sedang berkabung,” pungkasnya.

Penulis : Daniel Andayawan

Editor : Tiko

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow



sumber berita ini dari [kabargresik.com]

Berita Terkait

Dari Sampah Jadi Cuan, Warga Wringinanom Olah Limbah Jadi Kompos
SD Muwri Kirim Enam Kader ke Upgrading IPM Kids Gresik
DPRD Gresik Luncurkan “Kamis Aspirasi” untuk Aduan Cepat Warga
Dua Siswa SD Al Islam Cerme Raih Juara di Kompetisi Unggul Menuju Prestasi SMKN 1 Lamongan
Musikalisasi Puisi Warnai Bulan Bahasa Spemupat
Bapemperda Gresik Minta Pemkab Konsisten di Modal Gresik Migas
Ibu Hamil Terpapar Mikroplastik di Gresik, Dokter : Berpotensi Sebabkan Stuntin
Di Pengajian Ahad Pagi PDM, Abah Shol Beberkan Cara Ikhlas Berhidmat dalam Ber-Muhammadiyah
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 14:35 WIB

Dari Sampah Jadi Cuan, Warga Wringinanom Olah Limbah Jadi Kompos

Jumat, 7 November 2025 - 20:30 WIB

SD Muwri Kirim Enam Kader ke Upgrading IPM Kids Gresik

Jumat, 7 November 2025 - 02:30 WIB

DPRD Gresik Luncurkan “Kamis Aspirasi” untuk Aduan Cepat Warga

Kamis, 6 November 2025 - 08:23 WIB

Dua Siswa SD Al Islam Cerme Raih Juara di Kompetisi Unggul Menuju Prestasi SMKN 1 Lamongan

Rabu, 5 November 2025 - 14:20 WIB

Musikalisasi Puisi Warnai Bulan Bahasa Spemupat

Berita Terbaru

Gresik

SD Muwri Kirim Enam Kader ke Upgrading IPM Kids Gresik

Jumat, 7 Nov 2025 - 20:30 WIB

Gresik

Musikalisasi Puisi Warnai Bulan Bahasa Spemupat

Rabu, 5 Nov 2025 - 14:20 WIB