Freeport Grassroots Tournament 2025 di Gresik, Dukung Talenta Muda Sepak Bola

- Jurnalis

Selasa, 29 April 2025 - 12:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Freeport Indonesia (PTFI) mendukung pengembangan talenta muda sepak bola Indonesia melalui penyelenggaraan Freeport Grassroots Tournament (FGT) 2025 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jawa Timur, pada 26–27 April 2025.

“Turnamen ini merupakan kontribusi nyata PTFI untuk membangun fondasi kuat bagi sepak bola nasional sekaligus memberikan kesempatan bagi anak-anak di Gresik,” kata Presiden Direktur PTFI Tony Wenas.

Tony berharap melalui kompetisi usia dini seperti FGT, akan lahir lebih banyak talenta muda yang terasah dan terarah dalam mengembangkan bakat menuju tingkat profesional. “Sepak bola tidak hanya membangun fisik, tetapi juga karakter, disiplin, dan kerja sama tim. Kami berharap momentum FGT di Gresik ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh seluruh Sekolah Sepak Bola (SSB),” ujarnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tony menambahkan, PTFI bangga menjadi bagian dari perjalanan awal anak-anak Indonesia menuju impian menjadi pesepak bola profesional. Ia juga mengapresiasi dukungan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) dalam penyelenggaraan FGT 2025.

“Tahun ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen bersama antara PTFI dan PSSI dalam membangun masa depan sepak bola Indonesia sejak usia dini,” tambah Tony.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan apresiasinya kepada PT Freeport atas kontribusinya. “Kunci keberhasilan sepak bola di banyak negara adalah pengembangan usia dini. Partisipasi PT Freeport memperkuat komitmen PSSI untuk terus meningkatkan kompetisi, kolaborasi, serta pelatihan pelatih berkualitas demi perkembangan pemain muda,” kata Erick.

Freeport Grassroots Tournament pertama kali digelar pada 2024 di Gresik dan Jayapura. Pada FGT 2025 di Gresik, cakupan partisipasi diperluas dengan menambahkan kategori usia U-10, selain kategori U-12 yang sudah ada sebelumnya. Total terdapat 20 SSB dari Gresik yang ambil bagian, masing-masing 10 tim di setiap kategori.

FGT 2025 di Gresik resmi ditutup oleh Vice President Business Process Smelting & Refining PTFI, Aripin Buman, bersama Executive Committee (Exco) PSSI, Ahmad Riyadh. Mereka juga menyerahkan piagam penghargaan kepada para pemenang, yakni SSB Sindogres untuk kategori U-12 dan SSB Pesawat Wadeng untuk kategori U-10.

Sebagai bentuk apresiasi, seluruh tim peserta FGT 2025 mendapatkan hadiah berupa sepatu sepak bola. Sebanyak 300 pasang sepatu dibagikan kepada anak-anak peserta turnamen untuk memotivasi mereka terus menekuni olahraga sepak bola.

Daftar Peserta Freeport Grassroots Tournament 2025

Kategori U-10 (kelahiran 2015–2016):

  1. SSB Persim Manyar (Manyar)

  2. SSB Pasopati WCP Banjarsari (Cerme)

  3. SSB Perkesa Sambo Gunung (Sidayu)

  4. SSB Putra Raharja (Kedamean)

  5. SSB Putra Mandiri (Driyorejo)

  6. SSB Petro (Kecamatan Gresik)

  7. SSB Jurit (Cerme)

  8. SSB Pesawat Wadeng (Sidayu)

  9. SSB G2 (Manyar)

  10. SSB IR (Driyorejo)

Kategori U-12 (kelahiran 2013–2014):

  1. SSB Poas Muda (Manyar)

  2. SSB Peganden (Manyar)

  3. SSB Porasda Kedanyang (Kebomas)

  4. SSB Putra Cakra (Benjeng)

  5. SSB Bima Amora (Menganti)

  6. SSB Persekab 84 (Menganti)

  7. SSB Akor Muda (Menganti)

  8. SSB Sindogres (Kebomas)

  9. SSB Cerme Putra (Cerme)

  10. SSB PLG (Wringinanom)

Penulis : Akhmad Sutikhon

Editor : Akhmad Sutikhon

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow



sumber berita ini dari [kabargresik.com]

Berita Terkait

Tradisi Kajakan di Randuboto Gresik Dihidupkan Kembali untuk Renovasi Musholla
MI Muhammadiyah 5 Banyutengah Borong Prestasi di PORSENI Kecamatan Panceng 2025
Penjual Jamu di Gresik Jadi Korban Pencurian Modus Alih Perhatian
Petrokimia Gresik Jinakkan Electric PLN, Akhiri Tren Buruk di Final Four Proliga 2025
Peringati Hari Bumi, PT Pupuk Indonesia Tanam 500 Pohon di Hutan Kota Gejos Gresik
Ratusan Anak PAUD di Kebomas Antusias Ikuti Manasik Haji di Masjid Nurul Jannah
Polres Gresik Gagalkan Dugaan Penyelewengan 250 Pipa Besi, Truk Ditemukan di Lamongan
Peringati Hari Kartini, Wagos Beri Tiket Gratis untuk Anak Sekolah dan Guru yang Pakai Kebaya
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 12:14 WIB

Freeport Grassroots Tournament 2025 di Gresik, Dukung Talenta Muda Sepak Bola

Senin, 28 April 2025 - 18:13 WIB

Tradisi Kajakan di Randuboto Gresik Dihidupkan Kembali untuk Renovasi Musholla

Senin, 28 April 2025 - 00:12 WIB

MI Muhammadiyah 5 Banyutengah Borong Prestasi di PORSENI Kecamatan Panceng 2025

Minggu, 27 April 2025 - 06:11 WIB

Penjual Jamu di Gresik Jadi Korban Pencurian Modus Alih Perhatian

Sabtu, 26 April 2025 - 12:10 WIB

Petrokimia Gresik Jinakkan Electric PLN, Akhiri Tren Buruk di Final Four Proliga 2025

Berita Terbaru